Soal Pembangunan Flyover Garuda Sakti, Pemprov Riau Akan Surati Kementerian PUPR
Dofi Iskandar – Kamis, 18 April 2024 | 10:00 WIB
Pj Gubri mengatakan, ada beberapa hal yang dibahas pada rapat tersebut salah satunya adalah kesiapan infrastruktur 2024. Pemprov Riau beserta Kementerian PUPR akan membangun flyover persimpangan Jalan Garuda Sakti-HR Soebrantas, Pekanbaru.
Terkait hal tersebut, Pemprov Riau saat ini tengah menyelesaikan pembebasan lahan.
“Pertama yang dibahas untuk pembebasan lahan yang di Jalan Garuda Sakti. Kami mendapatkan laporan pembebasan lahan itu ada 94 persil dan 89 Persil sudah clear. Tinggal 5 persil lagi yang belum di ketahui orang atau pemiliknya di mana. Tetapi 89 persil ini sudah clear orangnya bahwa siap untuk lahannya dibebaskan. 5 persil lagi bukan tidak selesai tetapi belum diketahui pemiliknya di mana dan kita tidak lagi mencari pemiliknya,” ujarnya.
SF Hariyanto juga telah meminta Kepala Dinas Pekerjaan Umum, Penataan Ruang, Perumahan, Kawasan Permukinan, dan Pertanahan (PUPR-PKPP) Provinsi Riau agar segera menyurati Menteri PUPR, karena itu merupakan jalan nasional dan pembebasan lahannya adalah kerja sama Pemprov Riau dan Kementrian PUPR.
“Jalan HR Soebrantas ini padatnya luar biasa dan kedepannya juga saya harapkan kepada Kepala Dinas PUPR-PKPP Provinsi Riau jalan ini perlu diperlebar kan lagi karena saat ini cepatnya kita melewati jalan tol tetapi kalau Jalan HR Soebrantas macet ya tidak ada gunanya juga. Ya kita persiapkan juga untuk pembebasan lahannya,” katanya.
SF Hariyanto menegaskan, proses pembebasan lahan tersebut bisa segera rampung pada tahun ini. “Kami targetkan proses pembebasan lahannya bisa segera rampung secepatnya,” pungkasnya.(dof)
Sumber: RiauPos